Sabtu, 21 Mei 2022

JTSXL 28 - Kisah Praktisi Ma Jingxiu

 

 

Kutipan “Jing Tu Sheng Xian Lu” (Kisah Para Praktisi yang terlahir di Alam Sukhavati)

Dinasti Qing (1636-1912), Kisah Praktisi Ma Jingxiu

 

Pada zaman Dinasti Qing, di daerah Jinshan (saat ini adalah Shanghai), ada seorang praktisi bernama Ma Jingxiu. Pada saat berusia paruh baya, ia suka dengan Buddha Dharma, dan dengan beberapa sahabat Dharma yang berasal dari dusun yang sama, bersama-sama melatih Pintu Dharma Tanah Suci.

 

Ia memiliki tekad yang kuat, melatih diri dengan sungguh-sungguh. Ma Jingxiu biasanya suka berbuat baik dan tidak jenuh, terutama tidak membunuh dan melepaskan satwa ke alam bebas, ia sangat aktif melakukannya.

 

Kemudian, dibawah bimbingan dan bantuan dari Bhiksu Can Yi dan Bhiksu Song Tao, keyakinan dan tekadnya untuk terlahir ke Alam Sukhavati semakin kuat, dan mengambil sila upasaka. Demikianlah Ma Jingxiu giat melatih diri selama bertahun-tahun.

 

Kemudian, praktisi Ma terkena penyakit pembengkakan kelenjar parotis, terbaring di kasur, bahkan membalikkan badan pun susah, namun keyakinan dan tekadnya untuk terlahir di Alam Sukhavati, tidak berkurang sama sekali.

 

Pada suatu hari, kebetulan Bhiksu Song Tao datang menjenguk dan melihat kondisinya, Ma Jingxiu pun meminta Bhiksu Song Tao untuk tinggal membantunya melafal Amituofo.

 

Tiga hari kemudian, Ma Jingxiu melihat di depan kasur ada satu pagoda emas kecil, turun dari langit, juga ada 4 kuntum teratai berwarna hijau, kuning, merah, dan putih, warnanya cerah, rimbun dan istimewa.

 

Kemudian, Ma Jingxiu pun beranjali, berpamitan dengan orang-orang di sekitarnya, berkata, “Guru Pembimbing Alam Sukhavati, Buddha Amitabha telah datang!” Kemudian, melafal Amituofo tanpa henti, dan terlahir ke Alam Sukhavati.

 

Video :

https://youtu.be/MTOUYDM0TKM

 

《淨土聖賢錄》

・馬敬修

馬敬修,松江金山縣人。中年好道,與里中同志數人,共修淨業,行願切實。樂善不倦,戒殺放生,尤為勇猛。會參一和尚,暨松濤和尚,相與提持,益切求生之願,即受優婆塞戒。苦志數年,後病頤腫,轉側維艱,然志不稍懈。適松濤和尚來問疾,留之念佛相助。三日後,自見床前有金小塔,陵空而下。兼有四色蓮華,鮮盛異常。乃合掌謝眾曰,導師來矣,連稱佛號而瞑。 (染香集)